Sabtu, 24 Februari 2018

Hero Mage Terkuat Mobile Legends 2018

Hero Mage Terkuat Mobile Legends 2018

Akhir-akhir ini pemain game  Mobile Legends memiliki kecenderungan memakai Hero dengan Role Mage. Walaupun memiliki daya tahan yang rendah, Mage dapat mengandalkan skill-skillnya yang memiliki magic damage yang besar sehingga sangat muda membunuh hero dengan darah rendah seperti Marksman. Mage juga dapat menyepam skill-skill nya, biasanya user mage mengawal atau mengikuti Hero dengan Role Tank. Pada saat Tank maju menyerang musuh, Mage dapat membantu dibelakang tank untuk menghajar lawan dengan skill-skillnya itu. Tapi tahukah kalian, ada beberapa hero Mage terkuat didalam game Mobile Legends ini? Biasa nya hero Mage terkuat ini lah yang sering digunakan para user Mobile Legends. Artikel kali ini akan memberitahu kalian beberapa Hero Mage Terkuat Mobile Legends 2018 sebagai berikut :

     1.    Kagura
     2.    Zhask
     3.    Harley
     4.    Aurora
     5.    Oddete
     6.    Cyclops
     7.    Pharsa
     8.    Aurora

Artikel ini akan bahas satu per satu beberapa hero mage tersebut :

1.    Kagura


Kagura adalah hero mage terkuat akhir akhir ini setelah mengalami rework di musim lalu, walaupun sempat dilakukan Nerf oleh pihak moonton pada hero ini tetap saja masih menjadi yang terkuat dan sangat menyusahkan lawanmu. Kagura juga menjadi langganan ban hero pada tier epic atau keatas, karena skillnya memiliki cooldown yang cepat serta memiliki efek slow dan stun ke musuhmu. Selain itu user juga dapat menggunakan melemparkan payung dengan skill 1 ke musuhmu lalu melakukan Ulti setelah beberapa detik akan menarik musuh dengan damage yang sangat besar dan membuat lawanmu sulit untuk bergerak dan mati dalam sekejap. Kagura juga  yang sangat licin, maka lumayan susah untuk membunuh hero yang satu ini.

2.    Zhask

Zhask adalah hero Mage yang memiliki 4 skill sekaligus. Pada skill 1 zhask dapat mengeluarkan makhluk bernama Nightmaric yang dapat membantu push tower musuh dan memotong jalan minion agar tidak dapat mendekatimu. Zhask juga memiliki skill pasif yang menjengkelkan yaitu meledakkan diri yang membuat musuh terkena 500 true damage. Pada saat meledakkan diri Nightmaric juga akan meledakkan diri akan membuat damage ke musuh. Pada saat menggunakan skill Ulti akan membuat Nightmaric menjadi lebih besar dan memiliki penambahan kekuatan serta daya tahan. Hero ini sangat bagus untuk Push tower serta membantu kawanmu pada saat melakukan war karena akan membunuh musuh dalam sekejap dengan mengeluarkan Nightmaric berserta skill Ulti tersebut. Membunuh Zhask juga akan sangat susah, user dapat berlindung pada jangkauan Nightmaric.

3.    Harley

Harley adalah Hero mage yang dikenal sangat licin untuk dibunuh. Hero ini dengan skill 1 mengeluarkan 3,4,dan 5 kartu secara beturut-turut dengan cooldown yang sangat cepat membuat user dapat menyepam skill ini ke musuhmu. User akan sangat mudah untuk membunuh musuh apalagi ditambah dengan skill Ulti nya yang mengeluarkan Cincin Api membuat penambahan damage ke musuh lalu mengeluarkan skill 1 akan membuat musuh mati dalam sekejap. Buat user tidak ingin ter-gank oleh musuhmu wajib menggunakan hero yang satu ini karena skill 2 nya sangat berguna yaitu melepas topi mu lalu teleport ketempat yang di arahkan dan menambah movement speed, user juga akan dapat kembali ke topinya tersebut dalam cooldown skill yang ditentukan.

4.    Aurora

Aurora adalah dikenal Hero Mage Pembeku dengan skill area nya yang dapat membantu team. Hero ini memiliki skill 1 pertama memberikan efek slow dengan cooldown yang cepat serta jangkauan skill yang sangat jauh.  Setiap skill aurora keluar akan menambah energi beku pada saat energi beku penuh maka pada skill yang  digunakan selanjutnya akan membekukan semua musuh yang terkena skill tersebut. Biasanya user menggunakan Ulti pada saat energi beku Aurora penuh maka memberikan damage yang sangat besar dan memberikan efek beku area. Tak heran jika Aurora termasuk Hero Mage terkuat karena efek skill nya tersebut.

5.    Oddete

Oddete adalah Hero Mage dengan area Ulti yang besar dan mematikan. Oddete memiliki pasif pada saat  mengeluarkan skill akan mengeluarkan nada yang akan memantul memberikan magic damage terhadap musuh.Selain itu Oddete ini mampu membantu team nya pada saat melawan musuh. Hero ini sangat berguna apalagi pada saat war, pada posisi berkumpul user menggunakan Ultinya yang akan mematikan musuh-musuh dijangkauan area Ulti tersebut. Dengan Ultinya tersebut menjadikan Oddete termasuk mage terkuat dan mematikan .

6.    Cyclops

Cyclops adalah Hero Mage yang kecil ini dengan efek ability yang kuat. Pada saat Cyclops mengeluarkan salah satu skillnya akan mengurangi 0.5 detik cooldown skill lainnya. Hal itu membuat Cyclops menyepam skill nya terus menerus untuk melumpuhkan lawannya. Cyclops memiliki Ulti yang dapat mengunci musuh dengan Damage yang besar. Cyclops termasuk Hero Mage terkuat karena dapat menyepam skill nya tersebut sehinggal berduel dengan Role Fighter maupun Marksman dia masih mampu untuk melumpuhkan dengan skill-skillnya tersebut.

7.    Pharsa

Pharsa adalah Hero Mage dengan cooldown Ulti yang sangat cepat. Selain itu user Pharsa dapat berubah menjadi burung pada saat menggunakan skill 1 nya bahkan keluar map dengan jangka waktu tertentu. Pharsa mampu melumpuhkan musuh dengan Ulti dengan damage yang besar sekaligus cooldown yang cepat. Hero ini termasuk hero terkuat karena sering digunakan sangat berbahaya dan mengancam para musuh dengan jangkauan Ultinya yang sangat jauh luarbiasa.

8.    Gord

Gord adalah Hero Mage dengan efek skill yang luar biasa dan memiliki damage yang besar. Hero ini dapat melumpuhkan musuh dengan melemparkan skill 1 nya dengan tepat sasaran . Selain itu skill 1 dan 2 Gord memiliki cooldown yang sangat cepat sekali. Lalu ditambahkan skill Ulti yang mampu mengeluarkan semburan yang dapat mengurangi damage dengan sangat cepat serta adanya efek slow 10% pada saat mengenai musuh. Ulti tersebut membuat musuhmu tidak dapat lari dengan cepat dan mati secara perlahan. Gord sangat membantu dalam pertarungan tim, karena adanya skill 1-2 yang dapat menyepam musuh jika musuh terkena stun maka user gord langsung mengeluarkan Ulti yang mematikan tersebut.

Jadi itulah Hero Mage Terkuat Mobile Legends, tidak semua user dapat menggunakannya Hero Mage dengan baik. Jadi pilihlah dan pelajari Hero Mage yang terpat untuk kalian. Pelajari juga build item yang tepat untuk tiap-tiap Hero Mage yang kamu gunakan lalu cari tau tentang dalam penggunaan skill-skill Hero Mage tersebut. Hero Mage manakah yang ingin kalian gunakan dari daftar Hero diatas? Bagikan artikel ini ke teman-teman kalian agar mereka tahu Hero Mage Terkuat di Tahun 2018. Jangan lupa juga untuk memberikan komentar kalian dibawah untuk artikel ini.


EmoticonEmoticon